Soft Skill yang akan Berguna dalam Perjalanan Karir Kamu!

Soft Skill yang akan Berguna dalam Perjalanan Karir Kamu!

Mulailah kembangkan soft skill kamu karena hal tersebut akan sangat membantu kamu dalam mencapai karir impian

Semakin sulitnya di zaman sekarang mencari pekerjaan membuat kamu harus berbenah diri lebih banyak. Semakin lama akan semakin banyak kemampuan yang dibutuhkan dalam sebuah posisi pekerjaan. Kamu harus menguasai beberapa skill tertentu agar kamu dapat meningkatkan peluang untuk diterima di posisi yang kamu mau. Berikut ulasan mengenai beberapa skill yang berguna dalam karir kamu.

1. Jadilah Storyteller yang baik

Storytelling merupakan salah satu skill yang sangat penting terutama untuk bidang marketing. Di zaman sekarang, banyak brand yang mulai memasarkan mereka dengan cara ini dimana mereka akan memasukkan produk mereka ke dalam sebuah cerita yang mana diawali dengan penyampaian situasi yang terjadi saat ini, lalu dilanjutkan dengan penyampaian masalah, dan diakhiri dengan solusi yang dibawa oleh produk mereka.

2. Jadilah seorang generalis yang efektif

Menjadi generalis memang seolah merelakan diri untuk melakukan segala hal dalam suatu pekerjaan, tapi sebenarnya bukan seperti itu. Generalis adalah situasi dimana kamu menguasai banyak bidang walaupun tidak mahir tetapi mahir didalam salah satu bidang tersebut. Konsep ini biasa disebut ‘T-Shape’. Kamu harus coba mempelajari berbagai macam keahlian dalam bidang pekerjaan yang ingin kamu tuju, tetapi pastikan ada satu bidang yang kamu fokuskan untuk bisa mahir didalamnya.

3. Membangun hubungan baik

Hubungan baik yang kamu jalin dengan orang lain bisa jadi akan menjadi jalur kamu untuk mendapatkan karir yang kamu impikan. Pastikan kamu bergaul dengan orang-orang yang berkualitas, ambil ilmu sebanyak-banyaknya, belajar sebanyak-banyaknya, dan aplikasikan. Hal tersebut akan membuat kamu memiliki nilai lebih dimata orang lain.

4. Belajar untuk menerima kritik

Memang menerima kritik itu bukan hal yang mudah tetapi hal ini mesti dibiasakan. Kritik bisa menjadi salah satu bahan pembelajaran yang sangat efektif apabila kamu ingin berkembang menjadi lebih baik. Kamu harus berani untuk bertanya tentang apa yang harus diperbaiki dalam diri kamu, kontrol reaksi kamu tentang kritik yang kamu terima, dan berikan respon yang baik terhadap pemberi kritik. Apabila kamu merasa benar maka perjuangkan argumen kamu dengan data dan fakta-fakta yang valid tetapi tetap dengan sopan santun. Kemampuan ini akan membuat kamu lebih mudah belajar dari orang lain dan kesalahan dimasa lalu.

Gimana? Sudah mulai bisa disiapkan tentang soft skill yang harus kamu asah untuk mencapai karir yang baik! Untuk itu kamu harus mempelajari banyak hal, tetapi sekarang belajar jadi jauh lebih mudah karena apapun ada di internet. Tapi pastinya tidak asik jika sedang serius belajar tiba-tiba internet lemot. Kamu bisa memakai promo paket internet termurah. Kamu juga bisa menikmati promo khusus kota kamu, seperti internet provider Jakarta dan masih banyak promo kota lainnya!

Share :

You might also like :

5 Fakta Menarik Drakor The Fabulous Netflix, Tayang Desember
Drakor Misteri yang Menegangkan! Ini Fakta Menarik...
. . .