Tips Agar Tetap Aman Menggunakan Internet

Tips Agar Tetap Aman Menggunakan Internet

Internet tetap tak bisa terlepas dari berbagai bentuk dampak negatif yang bisa merugikan, salah satunya kebocoran data privasi dengan risiko terjadinya penyalahgunaan oleh oknum-oknum tak bertanggung jawab. Lalu bagaimana cara agar tetap aman dalam menggunakan internet?

Saat ini, internet telah menjadi bagian dari kebutuhan dasar seluruh umat manusia di muka bumi. Kehadiran internet membuat dunia seolah berada dalam satu genggaman, di mana setiap orang dapat dengan mudah mengakses berbagai informasi, pengetahuan, hiburan, hingga melakukan komunikasi antar negara dan benua hanya dengan melalui koneksi internet. Namun, di balik segala manfaat serta kemudahannya, internet tetap tak bisa terlepas dari berbagai bentuk dampak negatif yang bisa merugikan, salah satunya kebocoran data privasi dengan risiko terjadinya penyalahgunaan oleh oknum-oknum tak bertanggung jawab. Lalu bagaimana cara agar tetap aman dalam menggunakan internet?

Jangan Pernah Membagikan Informasi Pribadi

Tak pernah ada celah yang aman di internet. Oleh karena itu, jangan pernah mencantumkan segala macam informasi pribadi, seperti nomor telepon, tanggal lahir, alamat tempat tinggal, alamat surel, status hubungan, dan lain sebagainya untuk mencegah terjadinya pencurian data.

Non-aktifkan Bluetooth Jika Tak Diperlukan

Teknologi wireless yang berfungsi untuk tukar menukar data ini memang menjadi salah satu “pintu masuk” yang paling mudah diakses oleh para peretas. Jadi, pastikan bluetooth di perangkat digital kamu dalam keadaan non-aktif apabila sedang tidak digunakan.

Hindari Tautan yang Mencurigakan

Jika ada sebuah link (tautan) yang terkirim ke email kamu, jangan langsung mengklik-nya begitu saja. Hal ini juga berlaku ketika kamu mengunjungi sebuah situs web, di mana kamu diarahkan untuk klik sebuah tautan, maka pastikan dulu bahwa tautan tersebut memang terpercaya. Karena siapa tahutautan-tautan tersebut berisi malware, ransomware, atau virus-virus berbahaya lainnya.

Jangan Terhubung ke WiFi Terbuka

Peretasan bisa terjadi di mana saja dan kapan saja, tak terkecuali ketika kamu sedang terhubung ke sebuah jaringan WiFi. Kalau kamu sedang berada di luar rumah, lalu menemukan adanya jaringan WiFi tanpa secure atau password, jangan senang dulu. Sudah banyak hacker yang sengaja membuat WiFi palsu agar bisa mengakses data pribadi dari perangkat-perangkat yang terhubung ke ‘jeratannya’. Namun, kalau memang terpaksa terhubung, hindari login ke berbagai situs atau aplikasi yang membutuhkan informasi dan data pribadi kamu.

Hanya Masuk ke Situs yang Berawalan HTTPS

Kalau kamu ingin masuk atau login di sebuah situs, pastikan situs tersebut diawali dengan protokol https://. Protokol satu ini merupakan versi aman dari http, di mana huruf ‘s’ di bagian akhirnya itu adalah singkatan dari kata secure atau yang berarti aman/terlindungi.

Unduh Software Antivirus dan Anti Malware

Guna memperkuat proteksi di perangkat pribadi kamu selama mengakses internet, ada baiknya mengunduh software antivirus dan anti malware terpercaya. Kamu bisa download beberapa antivirus dan anti malware versi gratis mau pun berbayar, seperti Avira Antivirus, Kaspersky, atau Malwarebytes.

Backup Data Perangkat Secara Berkala

Tips yang tak kalah penting untuk diperhatikan adalah backup data. Dengan backup data secara berkala, kamu bisa dengan mudah memulihkan dan mengembalikan data-data jika terjadi peretasan yang menyebabkan hilangnya data di perangkat digital.Pastikan juga untuk selalu rutin updatesistem dan patch keamanan perangkat ke versi terbarunya.

Nah, itulah tips agar tetap aman ketika menjelajah internet. Karena semakin berkembangnya teknologi internet, maka semakin besar pula potensi kejahatan siber yang siap mengancam. Kita tak pernah tahu orang-orang seperti apa yang tengah mengintai kita untuk melakukan hal-hal yang tidak diinginkan melalui internet. Kalau begitu, tetap perhatikan langkah-langkah aman ketika menyelami internet dan jangan sampai lengah, ya!


Nikmati aman dan nyamannya berselancar dijagat maya dengan layanan broadband internet dari First MediaMelalui koneksi internet tanpa batas dan berkecepatan hingga 1 Gbps, akses semua kebutuhan informasi, komunikasi, atau hiburan sehari-hari dengan lancar tanpa adanya kendala. Cek detail paket untuk berlangganannya di sini.

Share :

You might also like :

Deretan Alat ini Mengurangi Resiko Karyawan Anda Terpapar Virus!
Drakor Misteri yang Menegangkan! Ini Fakta Menarik...
. . .