5 Rekomendasi Drama Korea Sekolah, Terbaik & Wajib Ditonton!

5 Rekomendasi Drama Korea Sekolah, Terbaik & Wajib Ditonton!

Tertarik dengan drama Korea sekolah? Simak 5 rekomendasi drama Korea sekolah terbaik tahun ini yang bisa menginspirasi dan buat jatuh cinta dengan ceritanya!

Salah satu genre yang paling populer dan diminati para penonton pecinta drama Korea adalah genre dengan latar di sekolah dengan cerita yang variatif, dari persahabatan, percintaan, persaingan dan lainnya. Terlebih lagi banyak drama korea yang bisa memberikan pelajaran saat menontonnya. Banyak juga aktor dan aktris muda dengan akting fresh ala anak sekolah yang pasti akan bikin kamu semangat! Banyak drama Korea yang mengambil kisah anak sekolah dari yang membahas isu berat sampai ringan. Yuk simak artikel ini sampai habis untuk tahu apa saja rekomendasi drama Korea yang bisa kamu tonton di waktu luang! 

1. Crash Course in Romance (2023)

Selain adanya kisah romantis pemeran utama, drama ini juga memperlihatkan kehidupan sekolah dan bagaimana ketatnya masuk perguruan tinggi ternama. Kamu juga bisa melihat ambisi para orang tua agar anaknya bisa masuk ke jurusan dan perguruan tinggi ternama di Korea Selatan. Diceritakan juga di drama ini bahwa untuk menjadi siswa di akademi terbaik tersebut tidaklah mudah, orang tua juga rela mengantre agar anak-anak bisa belajar di sana. Drama ini dibintangi oleh Jung Kyung Ho dan Jeon Do Yeon sebagai karakter utama. Drama ini juga sangat ringan dan menyenangkan untuk ditonton! 

2. Cheer Up (2022)

Drama ini menceritakan tentang seorang mahasiswa bernama Do Hae-Yi (Han Ji-Hyun). Dia berhasil masuk ke universitas karena dirinya yang cerdas dan rajin. Dia bergabung dengan klub cheerleaders untuk mendapatkan uang tambahan untuk kebutuhannya. Saat bergabung ia sangat senang dan mengalami berbagai kehidupan kampus yang tidak terduga. Jika kamu suka dengan drama romantis dengan tema sekolah, kamu pasti akan suka dengan drama ini walaupun menceritakan lingkungan perguruan tinggi. Drama ini menceritakan untuk mencoba sesuatu yang baru, karena kamu akan belajar yang baru juga dan jangan lupa untuk bersyukur. 

3. Sky Castle (2018)

Jika kamu ingin menonton drama yang membahas isu yang cukup berat dan kompleks dan membahas tentang sekolah dan pendidikan yang ada di Korea Selatan, kamu bisa menonton drama ini. Drama ini bercerita tentang kehidupan keluarga kaya yang tinggal di kawasan elit. Orang tua saling bersaing untuk memasukkan anak-anak mereka ke universitas bergengsi. Akting dari para aktor dan aktris termasuk Yum Jung-ah, Lee Tae-ran, Yoon Se-ah, Oh Na-ra dan pemain lainnya juga mendapat banyak pujian untuk penampilan mereka. Drama ini banyak membahas tentang kelas sosial, pendidikan, persahabatan.

4. All of Us Are Dead (2022)

Berbeda dari drama tentang kehidupan percintaan sekolah, drama ini menceritakan tentang kehidupan siswa SMA yang terjebak di dalam sekolah karena wabah zombie yang berasal dari dalam sekolah. Drama ini menyuguhkan suasana menegangkan dan menakutkan. Namun, tetap ada drama persahabatan dan hubungan yang kuat di dalam drama ini. 

5. Extraordinary You (2019)

Drama ini merupakan drama yang sangat manis. Menceritakan siswi bernama Eun Dan Oh yang diperankan oleh Kim Hye Yoon yang sadar bahwa ia hidup di dalam dunia komik. Tingkah lucu dan manis dari Dan Oh sangat menghibur terlebih lagi saat ia bertemu dengan Baek Kyung dan Ha Roo yang bersama sama ingin mengubah jalan cerita komik tersebut. Latar pada drama ini banyak mengambil di sekolah. Pecinta drama sekolah wajib nonton drama ini! 

Baca Juga: Rekomendasi Drama Korea Misteri Terbaik dan Seru Banget!

Gimana? Pastinya tertarik untuk menonton kan! Drama yang berkisah di lingkungan pendidikan selalu seru terlebih lagi bersama kerabat di waktu luang! Banyak pelajaran yang bisa diambil sekaligus menghibur kamu! Namun, jadi gak seru kalau saat streaming kuota kamu habis! Jangan khawatir, kamu bisa pakai paket wifi cepat dari First Media! Mulai dari 200 ribu-an aja kamu bisa lebih bebas streaming drama favoritmu!

Share :

You might also like :

5 Servant Terkuat di Fate/Zero dan Fate/Stay Night!
Drakor Misteri yang Menegangkan! Ini Fakta Menarik...
. . .