Rekomendasi Tempat Makan Yang Kekinian di Jakarta!

Rekomendasi Tempat Makan Yang Kekinian di Jakarta!

Berikut beberapa rekomendasi tempat makan yang kekinian di Jakarta!

Semakin banyak tempat makan kekinian di Jakarta yang unik dan menyenangkan. Ada bermacam-macam desain interior dari tema retro, era 90-an, hingga konsep industrial. Pelaku bisnis memanfaatkan ide dan kreativitas dalam berinovasi, sehingga mendapatkan animo dari masyarakat untuk memiliki rasa tertarik mencoba atau mengunjungi beberapa tempat yang ada di Jakarta. Berikut beberapa rekomendasi tempat makan yang kekinian di jakarta!

1. Cereal Bowl, Panglima Polim
Setelah sukses membuka usaha pertamanya di Bandung, kini telah hadir di Jakarta restoran yang bisa First People nikmati untuk rasa sensasi makan sereal yang bernuansa fun.

2. Hakuna Matata, Jakarta Timur
Rustic modern merupakan konsep dari Hakuna Matata. Tempatnya cocok untuk kamu yang suka foto-foto, karena setiap sudutnya dibuat tampak cantik dengan adanya banyak hiasan ornamen bunga kering dan bambu. Hakuna Matata berlokasi di Cijantung, Jakarta Timur.

3. Kokonut & Curtains, Gatot Subroto
Siapa yang kangen jalan-jalan ke Bali? Kokonut & Curtains menawarkan tempat makan bernuansa Bali lho! Selain memberikan sensasi berada di Bali, Kokonut & Curtains juga Instagramable banget. Tempat makan hidden gem ini terletak di Pulau Dua restaurant, komplek taman Ria Senayan.

4. No Na Ma, Jakarta Pusat
Untuk kalian yang senang dengan restoran bernuansa Jepang, kalian wajib datang ke No Na Ma yang terletak di pusat Ibu Kota, yakni di hotel Le Meridien yang berada di daerah Sudirman, Jakarta Pusat. No Na Ma menawarkan paket all you can eat dengan harga sekitar Rp200.000,-. Mulai dari tempatnya yang sangat authentic hingga makanannya yang khas dari Jepang.

5. Indo Diner, Pluit
Restoran yang bernuansa era 90-an di Jakarta, tepatnya di Pluit yang menyajikan konsep bertemakan American Diner dimana lantai yang berpola catur layaknya era lawas serta lagu yang diputar di dalam restoran ini membuat kita bernostalgia kembali ke masa lalu.

Nah, demikian rekomendasi tempat makan yang kekinian di Jakarta. Jika kamu tertarik, kamu bisa langsung mendatangi tempat rekomendasi di atas. Selain itu, bagi kalian yang tertarik dengan dunia kuliner, First Media menyediakan layanan seputar kuliner pada Asian Food Network | CH #76 SD dan CH 351 HD. Beragam tayangan menarik juga tersedia di First Media dan bagi kamu yang membutuhkan internet dengan kuota yang #BeneranTanpaBatas, maka First Media adalah jawaban yang tepat. Harga mulai 200ribuan, internet #BeneranTanpaBatas dan tersedia lebih dari 200 TV Channel berkualitas HD hingga 4K! Nikmati berbagai bonus speed upgrade dan open all TV Channels! Ingin tahu cara berlangganan? KLIK DISINI!
 

Share :

You might also like :

Sinopsis Series Netflix All Of Us Are Dead
Drakor Misteri yang Menegangkan! Ini Fakta Menarik...
. . .