Cara Repost Instagram Story atau Postingan Orang Lain

Cara Repost Instagram Story atau Postingan Orang Lain

Lalu bagaimana cara me-repost instagram story atau postingan dari orang lain? Yuk, simak caranya di bawah ini:

Lengkapnya fitur yang disediakan Instagram membuat platform jejaring foto tersebut sukses meraih puncak popularitas. Dari tahun ke tahun, pengembang Instagram tak pernah berhenti berinovasi dengan memunculkan fitur-fitur baru yang sangat menarik untuk digunakan. Sekarang ini pengguna bisa dengan mudah membuat story, memanfaatkan filter-filter unik, atau bahkan mengatur siapa saja followers yang bisa dipilih sebagai ‘close friends’. Nah, salah satu fitur yang tak kalah digandrungi adalah fitur repost postingan atau Instagram story milik pengguna lain. Kala kita melihat suatu postingan atau Instagram story yang menarik, tak jarang kita juga pengin membagikannya di story akun Instagram kita sendiri. Terlebih fitur repost ini juga berguna bagi para influencer atau pebisnis online yang ingin me-repost postingan dan Instagram story berisi testimoni brand-nya dari konsumen. Lalu bagaimana cara me-repost instagram story atau postingan dari orang lain? Yuk, simak caranya di bawah ini:

Cara Repost Postingan Foto/Video ke Instagram Story

  1. Buka akun instagram, lalu pilih konten foto atau video yang diposting dari akun yang kamu inginkan.
  2. Klik ikon ‘pesawat kertas’ yang berada sejajar dengan ikon ‘like/love’ dan ikon ‘komentar’. Kalau tidak ada pilihan pesawat kertas, berarti akun pemilik konten ter-privasi atau mereka menonaktifkan fitur re-share ulang.
  3. Setelah muncul beberapa pilihan share, pilih ‘Add Post to Your Story’.

 

Cara Repost Instagram Story Orang Lain ke Akun Sendiri

Sebelum me-repost instagram story milik orang lain, pastikan bahwa akun pengguna tersebut tidak diprivasi, tidak menonaktifkan fitur re-share, dan akunmu harus di-tag dalam story itu. Jika memenuhi semuanya, maka yang perlu kamu lakukan adalah:

  1. Ketika akunmu ter-tag, notifikasinya akan terkirim di dalam direct message (DM) akunmu.
  2. Buka DM dan pilih link ‘Add This to Your Story’.

 

Nah, seperti itulah cara me-repost postingan atau instagram story dari akun orang lain. Mudah banget, kan? Eits! Tapi tetap patuhi dan bertanggung jawab pada aturan hak cipta ya, agar kamu tidak melanggar batasannya. Biar main sosmed makin mudah, gunakan layanan high speed internet dari First Media! Dengan paket tanpa batasan kuotanya yang lengkap dan terjangkau, nikmati asyiknya berselancar di dunia maya tanpa buffering tiba-tiba. Mau internetan lancar tapigak bikin kantong kering? Yuk, segera cek informasi selengkapnya di sini dan dapatkan banyak keuntungan yang gak abis-abis!

Share :

You might also like :

Lagu TikTok Paling Viral dan Terpopuler Sepanjang Tahun 2020
Drakor Misteri yang Menegangkan! Ini Fakta Menarik...
. . .