Tips dan Trik Menggunakan Gmail Agar Semakin Produktif

Tips dan Trik Menggunakan Gmail Agar Semakin Produktif

Tips dan Trik Menggunakan Gmail Agar Semakin Produktif

Sampai saat ini, Gmail masih menjadi salah satu layanan surat-menyurat secara elektronik yang paling marak digunakan oleh orang-orang dari berbagai belahan dunia. Layanan surel milik Google ini memang menjadi sarana komunikasi digital yang terkenal mudah digunakan, kaya akan fitur bermanfaat, serta dapat diakses penuh secara gratis. Sehingga dalam penggunaannya, Gmail sangat mempermudah berbagai kegiatan sehari-hari di mana pun dan kapan pun, seperti bekerja, sekolah, kuliah, hingga digunakan untuk mendaftar akun-akun media sosial. Dalam hal produktivitas, ada tips dan trik yang bisa kamu ikuti sebagai pengguna Gmail lho. Apa saja? Simak selengkapnya di bawah ini:

1. Sedang Sibuk? Tunda Saja Pesan yang Masuk
Kalau kamu sedang sibuk mengerjakan tugas/pekerjaan namun ada banyak pesan Gmail yang harus kamu jawab, kamu bisa mengaktifkan fitur ‘Snooze Emails’. Fitur inibisa menunda pesan-pesan tersebut hingga waktu yang ditentukan. Jadi, setelah kamu siap membalasnya, Gmail akan mengirimkannya kembali ke kotak masuk Gmail kamu. Cara mengaktifkan fitur ‘Snooze Emails’: Klik pesan yang ingin ditunda >> pilih ikon berbentuk jam >> atur tanggal dan waktu penundaan pesan tersebut.

2. Akses Pesan dari Email Lain dengan ‘Gmailify’
Fitur ini memungkinkan kamu untuk menyambungkan Gmail dengan email lain seperti Yahoo, Hotmail, hingga Outlook. Dengan begitu, kamu bisa menikmati fitur-fitur milik Gmail di akun-akun non-Gmail lainnya yang telah dihubungkan. Cara Mengaktifkan ‘Gmailify’: Buka Gmail >>klik ‘Akun dan Impor’ >>pilih ‘Periksa Email dari Akun Lain’, kemudian ‘Tambahkan Akun Lain’.

3. Perbaiki Kesalahan Ketik dengan Smart Compose!
Dengan mengaktifkan fitur ‘Smart Compose’, kamu bisa menghemat waktu selama mengetikkan deretan kalimat di Gmail. Selama kamu mengetik, nantinya Gmail akan menampilkan prediksi berupa kalimat yang dianjurkan. Fitur ini juga bisa mengurangi risiko kesalahan ketik yang biasa terjadi apabila mengetik secara terburu-buru. Namun sayangnya, ‘Smart Compose’ belum tersedia untuk kalimat berbahasa Indonesia. Cara mengaktifkan fitur ‘Smart Compose’: Buka Gmail >> klik Pengaturan >>di pengaturan umum, scroll ke bawah hingga menemukan ‘Smart Compose’ >> aktifkan.

4. Agar Tampak Rapi, Beri ‘Label’ Pada Pesan
Pusing karena terlalu banyaknya pesan di dalam Gmail yang nampak acak-acakan? Segera rapikan dengan menambah ‘Label’ pada pesan yang dipilih. Dengan memberikan label, pesan-pesan di Gmail kamu jadi lebih tertata karena terbagi sesuai labelnya, sehingga kamu pun jadi lebih mudah menemukan pesan-pesan Gmail yang penting dan harus segera dibalas. Cara Memberi Label: Buka Gmail >> klik kanan pada pesan yang ingin diberi label >>pilih ‘Beri Label’, dan kamu bisa menambahkan Label baru dengan memilih ‘Buat Label Baru’.

5. Kirim Pesan Otomatis Sesuai Jadwal
Agar tidak lupa, kamu bisa mengirim pesan secara otomatis dengan mengatur jadwalnya. Sebelum waktu yang telah ditentukan, kamu bisa mengedit, menghapus, atau mengatur ulang jadwal pengiriman pesan tersebut. Cara Mengirim Pesan Gmail Otomatis: Buka Gmail >> tulis pesan baru >> klik ikon panah di samping tombol kirim >> pilih ‘Jadwalkan Pengiriman’ >> atur tanggal dan waktu kapan pesan itu terkirim ke orang yang kamu tuju.

6. Akses Gmail Tanpa Koneksi Internet
Tanpa koneksi internet, nyatanya kamu tetap bisa mengakses Gmail secara offline lho. Fitur ini berguna apabila kamu harus mengelola Gmail, namun saat itu kamu sedang tidak mendapat akses ke koneksi internet, atau sedang mengalami masalah jaringan. Kamu juga bisa menulis pesan secara offline, di mana pesan tersebut otomatis terkirim ke alamat tujuan setelah perangkat kamu terhubung ke internet. Fitur ini bisa kamu aktifkan untuk versi browser Chrome. Cara Mengaktifkan ‘Gmail Offline’: Buka Gmail >> klik Pengaturan/Setelan >>pilih ‘Offline’ >>aktifkan ‘Email Offline’.


Nah, itulah beberapa tips dan trik dalam menggunakan Gmail untuk produktivitas. Semoga bermanfaat, ya! Agar tetap produktif selama di rumah, kamu pasti membutuhkan koneksi internet yang selalu bisa menjadi andalan. Kamu bisa berlangganan layanan home internet dari First Media. Dengan koneksinya yang stabil dan bisa di-upgrade hingga kecepatan 250 Mbps, nikmati bebas akses internet yang super cepat tanpa batas kuota serta anti buffering di segala cuaca. Untuk berlangganan, klik detail lengkap seputar paket-paketnya di sini.

Share :

You might also like :

Rekomendasi 7 Channel Telegram Terbaik dan Cara Mencarinya
Drakor Misteri yang Menegangkan! Ini Fakta Menarik...
. . .