Cara Jitu Pencegahan Covid-19 secara Dini di Klaster Gedung Perkantoran

Cara Jitu Pencegahan Covid-19 secara Dini di Klaster Gedung Perkantoran

Melalui cara ini, pencegahan penyebaran covid-19 secara dini di gedung-gedung perkantoran maupun tempat umum menjadi lebih efisien.

Photo Credit: Bechir Kaddech on Unsplash

Hingga kuarter keempat di tahun 2020, angka kasus Covid-19 di Indonesia masih terus bertambah. Pada portal covid19.go.id Tercatat 4.105 kasus baru pada tanggal 18 Oktober 2020, sehingga hingga saat ini, kasus positif atau konfirmasi Covid-19 di Indonesia mencapai 361.867 kasus. Selain itu, meningkatnya kasus baru di klaster gedung perkantoran pun turut menjadi perhatian.

Pembatasan Sosial Berskala Besar pun terus dilakukan. Tak henti-hentinya semua pihak saling mengingatkan untuk melakukan jaga jarak, penggunaan masker, dan menerapkan gaya hidup yang bersih dan sehat. Di gedung-gedung perkantoran, tempat umum maupun mall pun turut mengikuti protokol kesehatan. Setiap pengunjung diwajibkan menggunakan masker, melakukan pengukuran suhu tubuh dan menggunakan hand sanitizer.

Namun, masih banyak pengukuran suhu tubuh yang dilakukan secara manual oleh petugas. Tentunya jumlah petugas yang melakukan pengukuran suhu tubuh juga dibatasi. Hal ini tentunya menjadi kurang efisien apalagi untuk beberapa tempat umum seperti rumah sakit, hotel, mall dan bandara atau bahkan gedung-gedung perkantoran yang memiliki lalu lintas manusia yang tinggi. Padahal upaya pengukuran suhu tubuh ini adalah salah satu langkah awal yang dilakukan sebagai protokol kesehatan Covid-19.

Persoalan ini dapat diatasi dengan menyediakan alat yang mampu mengukur suhu tubuh secara masif. Tidak hanya itu, penggunaan alat yang lebih baik mampu mengurangi interaksi langsung dengan manusia sehingga menekan risiko penularan. Human Temperature Screening System dari Link Net mampu melakukan screening demam secara cepat dan efisien. Thermal Screening System ini dilengkapi dengan teknologi  Artificial Intelligence yang mampu mendeteksi bahaya dini secara real time. Sehingga pengawasan manajemen dapat lebih cepat tanggap, tanpa perlu menunggu laporan dari tim di lapangan.

Melalui Human Temperature Screening System ini, deteksi demam dapat dirasakan lebih efektif dan menimbulkan rasa aman bagi siapapun yang bekerja atau berkunjung ke tempat tersebut. Dengan demikian, kamu bisa mewujudkan lingkungan bisnis yang lebih nyaman dengan tingkat keamanan yang tinggi khususnya di masa pandemi ini. Cari tahu lebih lanjut mengenai Human Temperature Screening System di sini.

Share :

You might also like :

Mengenal Tipe Internet yang Kamu Butuhkan
Drakor Misteri yang Menegangkan! Ini Fakta Menarik...
. . .