4 Tips Menjaga Kesehatan Mental Saat WFH!

4 Tips Menjaga Kesehatan Mental Saat WFH!

Yuk ikuti bersama tips sehat untuk menjaga kesehatan mental selama WFH agar tetap produktif

Tentunya ada kelebihan dan kekurangan saat menjalani sistem WFH. Namun, beberapa pekerja mengeluhkan saat WFH mereka kesulitan untuk memisahkan kehidupan sehari-hari dengan masalah pekerjaan. Kondisi tersebut yang mengakibatkan banyak pekerja mengalami stress akibat management waktu yang buruk saat WFH. Maka dari itu, yuk mari kita ikuti bersama tips sehat untuk menjaga kesehatan mental selama WFH agar tetap produktif.

Buatlah Jadwal Rutin

Untuk menghindari jadwal kebutuhan pribadi dan pekerjaan tercampur, maka sebaiknya jalani pola tidur yang baik. Jangan menggunakan baju tidur saat bekerja, tapi gunakan baju bekerja & berdandan selayaknya kamu saat WFO. Lalu gunakan waktu saat istirahat jam makan siang dengan istirahat dengan mengonsumsi makanana sehat & bersantai sambil mendengarkan lagu favorit. Saat jam bekerja selesai, kamu bisa berhenti melakukan hal-hal yang berhubungan dengan pekerjaan dan bisa mengalihkan fokusmu untuk kegiatan di rumah.

Buat Space Khusus Untuk Bekerja

Selain tidak menggunakan pakaian rumah saat bekerja, kamu juga harus menyiapkan working space yang nyaman. Hindari bekerja di atas kasur, atau di dalam kamar tidur. Sebaiknya siapkan meja & kursi yang nyaman untuk kenyamanan mu bekerja.

Jalin Komunikasi yang Baik dengan Tim

Walaupun bekerja remote atau WFH, kamu tetap harus pastikan komunikasi yang berjalan antara kamu dan tim berjalan dengan baik. Pastikan selama WFH kamu mudah dihubungi saat dibutuhkan dan jalin kerjasama yang baik antar team member. Tidak ada salahnya juga untuk saling bertanya kabar untuk saling memberi dukungan dan kamu terhindar dari rasa terisolasi.


Berolahraga

WFH membuat kita menghabiskan banyak waktu di depan PC/Laptop dan duduk seharian penuh. Akibatnya kamu kekurangan aktivitas fisik, dan bisa saja kamu mengalami sakit punggung / leher yang akhirnya membuat aktivitas sehari-harimu terganggu dan kualitas tidur yang buruk. Dengan kualitas tidur yang buruk, kamu akan mudah mengalami stress. Maka dari itu tidak ada salahnya untuk sesekali berolahraga. Bisa dimulai dengan olahraga kecil seperti jalan pagi sebelum bekerja, atau melakukan peregangan disela-sela bekerja.

Itulah beberapa tips yang bisa kamu terapkan untuk membantu kamu menjaga kesehatan mental selama WFH. Jika rasa stress yang kamu alami semakin hari semakin tidak bisa terkendali dan berakibat ke produktifitas mu, maka jangan ragu untuk hubungi profesional seperti psikolog atau psikiater ya!

Jangan lupa, First Media menyediakan Internet yang #BeneranTanpaBatas dan juga lebih dari 200 Channel pilihan, berkualitas HD hingga 4K loh! Buat kamu yang tertarik berlangganan, kamu bisa cek cakupan jaringan First Media di area rumahmu dan cek info paket selengkapnya di sini.

Share :

You might also like :

Manfaat Positif yang Dirasakan Tubuh Jika Berolahraga
Drakor Misteri yang Menegangkan! Ini Fakta Menarik...
. . .